15 Contoh Soal Try Out PPG Fikih dan Kunci Jawaban, Uji Pengetahuan PPG Kemenag Batch 4 2025

Erfapulsa
By -
0
15 Contoh Soal Try Out PPG Fikih dan Kunci Jawaban, Uji Pengetahuan PPG Kemenag Batch 4 2025

Erfa NewsUji pengetahuan bagi guru peserta Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan atau PPG Kemenag Batch 4 2025 Guru Mata pelajaran Fikih dijadwalkan 17 dan 18 Januari 2026. 

Selama ujian peserta diharuskan menjawab sejumlah pertanyaan dalam kurun waktu telah ditentukan. 

Di antara persiapan yang bisa dilakukan Bapak/Ibu guru untuk mempersiapkan ujian adalah berlatih soal.

Berikut ini 15 Contoh Soal Try Out PPG Fiqih dan Kunci Jawaban, Uji Pengetahuan PPG Kemenag Batch 4 2025. Contoh soal ini diolah dari sejumlah sumber diakses Sabtu, 3 Januari 2026.

____________

Contoh Soal Try Out PPG Fikih Uji Pengetahuan PPG Kemenag Batch 4 2025

1. Perhatikan pernyataan berikut: 1) Kajian sistemik untuk perbaikan pelaksanaan praktik pendidikan oleh guru atau sekelompok guru dengan melakukan tindakan berdasarkan refleksi mengenai hasil dari tindakan tersebut; 2) Kajian ilmiah untuk menemukan, mengembangkan, dan menguji kebenaran suatu pengetahuan; 3) Kajian reflektif diri secara kolektif dalam situasi sosial untuk meningkatkan penalaran dan keadilan praktik pendidikan dan sosial serta pemahaman mengenai praktik dan situasi tempat dilakukannya; 4) Kajian ilmiah guna menemukan pengetahuan baru, prinsip-prinsip umum, serta mengadakan ramalan dan generalisasi.

Dari pernyataan tersebut, manakah definisi penelitian tindakan kelas yang tepat?

a. 1 dan 3 

b. 1 dan 4

c. 3 dan 2

d. 4 dan 1

e. 3 dan 4

Kunci Jawaban:

a. 1 dan 3 

2. Seorang guru Fikih diharapkan mengimplementasikan pembelajaran holistik dengan tujuan untuk menghasilkan insan Indonesia yang cerdas spiritual, cerdas emosional, cerdas sosial, cerdas intelektual, dan cerdas kinestetis sehingga dalam proses pembelajaran guru-guru mengharapkan agar peserta didik mampu memproses data secara aktif, logis, literal, dan imajinatif, deduktif, dan sebagainya. Kemampuan tersebut merupakan ciri dari?

a. Kecerdasan emosional

b. Kemandirian

c. Berpikir 

d. Artikulasi

e. Sensasi ganda

Kunci Jawaban: 

c. Berpikir 

3. Pak Agus, guru kelas IV Madrasah Ibtidaiyah, sedang menyusun soal dengan karakteristik higher order thinking (HOT). Secara prinsip, HOT atau HOTS merupakan bentuk tes yang mengukur dimensi metakognitif yang dibutuhkan oleh siswa agar memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi. Berikut dikemukakan kasus untuk diidentifikasi kategorinya berdasarkan pilihan yang tersedia. Pak Agus mempraktikkan cara mengukur benda dengan bercerita mengenai lama waktu yang dihabiskannya untuk tiba di sekolah. Pak Agus menyimpulkan bahwa setiap benda dan keadaan memiliki ukuran dan alat ukurnya masing-masing, misalnya panjang benda diukur dengan meter dan kecepatan diukur dengan waktu. Selanjutnya, Pak Agus menginstruksikan agar siswa membentuk kelompok dan mulai mengukur objek di sekitarnya dengan alat ukur yang sesuai. Apa yang dilakukan Pak Agus adalah salah satu cara memberi kesempatan siswa menemukan pengetahuan konsep berbasis?

a. Kelompok

b. Temuan

c. Aktivitas 

d. Masalah

e. Kasus

Kunci Jawaban:

c. Aktivitas 

4. Salah satu tuntutan dalam pembelajaran pada implementasi Kurikulum 2013 dan perkembangan abad ke-21 adalah peserta didik mampu meningkatkan kapasitas isi pengetahuan dan keterampilan melalui latihan. Asumsi dari aktivitas pembelajaran ini adalah peserta didik telah menerima beberapa instruksi tentang konsep, prinsip, atau prosedur tertentu dari guru sebelumnya. Agar kegiatan latihan tersebut efektif, harus diikuti dengan umpan balik untuk menguatkan jawaban benar dan memperbaiki jawaban salah yang mungkin dilakukan oleh peserta didik. Berdasarkan narasi tersebut, pembelajaran tersebut merupakan ciri dari?

a. Demonstration

b. Drill and practice

c. Discussion

d. Cooperative learning

e. Problem based learning

Kunci Jawaban:

b. Drill and practice

5. Semua guru PAI di Indonesia minimal harus berkualifikasi D-4 atau S-1. Peraturan ini ditetapkan setelah dikeluarkannya?

a. UU Nomor 14 Tahun 2005

b. Permendiknas Nomor 16 Tahun 2007

c. PP Nomor 74 Tahun 2008

d. Permenag Nomor 16/2010 

e. Permenag Nomor 12/2010

Kunci Jawaban:

d. Permenag Nomor 16/2010 

6. Sikap profesional merupakan motivasi intrinsik yang ada dalam diri seseorang yang berdampak pada bentuk etos kerja, kecuali?

a. Memiliki kebanggaan terhadap profesinya

b. Mengejar kualitas dan cita-cita dalam profesi

c. Melakukan pekerjaan sesuai dengan intruksi

d. Meningkatkan dan memelihara citra profesi

e. Bekerja sesuai dengan tupoksi 

Kunci Jawaban:

e. Bekerja sesuai dengan tupoksi 

7. PMA Nomor 38 Tahun 2008 melahirkan konsep?

a. Kode etik guru Agama

b. Pengembangan profesionalisme guru berbasis KKG/MGMP 

c. Persyaratan menjadi guru Agama

d. Kompetensi guru Agama

e. Kualifikasi akademik calon guru

Kunci Jawaban:

b. Pengembangan profesionalisme guru berbasis KKG/MGMP 

8. Kompetensi adalah penguasaan terhadap suatu tugas, keterampilan, sikap, dan apresiasi yang diperlukan untuk menunjang keberhasilan. Kompetensi juga dapat diartikan sebagai pengetahuan, keterampilan, dan nilai-nilai dasar yang direfleksikan dalam kebiasaan berpikir dan bertindak. Pertanyaan ini dikemukakan oleh?

a. Finch dan Crunkilton 

b. E. Mulyasa

c. Katane

d. Winarno

e. Suharsini Arikunto

Kunci Jawaban:

a. Finch dan Crunkilton 

9. Kedudukan guru sebagai tenaga profesional tercantum dalam?

a. UU Guru dan Dosen Nomor 14 Tahun 2005 Pasal 2 Ayat 1 (v)

b. UU Guru dan Dosen Nomor 14 Tahun 2005 Pasal 3 Ayat 2

c. UU SIKDIKNAS Nomor 20 Tahun 2003 Pasal 4 Ayat 3

d. UU SIKDIKNAS Nomor 20 Tahun 2003 Pasal 7 Ayat 3

e. UU Guru dan Dosen Nomor 14 Tahun 2005 Pasal 3 Ayat 3

Kunci Jawaban:

a. UU Guru dan Dosen Nomor 14 Tahun 2005 Pasal 2 Ayat 1 

10. Suatu keahlian (skill) dan kewenangan dalam suatu jabatan tertentu sebagai prasyarat dalam memegang suatu pekerjaan disebut?

a. Profesi 

b. Profesionalisme

c. Profesionalitas

d. Profesionalisasi

e. Profesional

Kunci Jawaban:

a. Profesi 

11. Di setiap akhir semester, Bu Mujahidah memeriksa kembali nilai perolehan siswa secara individual selama mengikuti pembelajaran dalam suatu semester. Nilai-nilai tersebut diolah untuk digunakan menurut kepentingannya, termasuk penentuan kenaikan kelas dan sebagainya. Kegiatan tersebut telah rutin dilakukan oleh Bu Mujahidah selama bertahun-tahun sehingga lemari penyimpanan dokumen hasil belajar siswa miliknya telah hampir penuh. Keadaan itu tentu saja menguntungkan bagi Bu Mujahidah karena ia memiliki bahan yang cukup untuk melakukan penilaian dalam berbagai cara. Dalam menyusun soal tes, Bu Mujahidah merancang kisi-kisi yang bermanfaat sebagai pedoman dalam menulis soal tes nantinya. Isi kisi-kisi soal yang tepat adalah?

a. Nomor urut, kompetensi dasar, tujuan, bentuk soal, dan nomor soal

b. Nomor urut, kompetensi dasar, indikator, tujuan, dan jumlah soal

c. Nomor urut, kompetensi dasar, indikator, jumlah soal, dan nomor soal 

d. Nomor urut, kompetensi dasar, ujuan, jumlah soal, dan nomor soal

e. Nomor urut, kompetensi dasar, indikator, tujuan, jumlah soal, dan nomor soal

Kunci Jawaban:

c. Nomor urut, kompetensi dasar, indikator, jumlah soal, dan nomor soal 

12. Perhatikan pernyataan berikut: (1) Tulisan yang memaparkan data hasil temuan lapangan atau sekolah tempat praktik pengalaman lapangan; (2) Tulisan tentang analisis bidang tertentu yang ditulis secara sistematis dan disampaikan dalam suatu forum resmi; (3) Tulisan yang mengemukakan pendapat penulis berdasarkan rujukan pendapat orang lain; (4) Tulisan yang disusun secara sistematis berdasarkan hasil pengkajian/observasi tentang topik atau masalah tertentu; (5) Tulisan yang mengungkapkan pengetahuan baru dengan melakukan pengujian terhadap suatu hipotesis; (6) Tulisan ilmiah yang mengemukakan teori atau dalil baru yang dapat dibuktikan berdasarkan fakta secara empiris dan objektif.

Pernyataan tersebut yang termasuk jenis karya tulis Ilmiah penyelesaian tugas akhir mahasiswa adalah?

a. (1)-(4)-(2)-(6)

b. (2)-(4)-(3)-(5)

c. (3)-(5)-(6)-(1) 

d. (4)-(2)-(1)-(6)

e. (5)-(4)-(6)-(2)

Kunci Jawaban:

c. (3)-(5)-(6)-(1) 

13. Profesionalitas dapat dikembangkan dengan mendinamiskan tiga pilar utama karakter, yaitu?

a. Peningkatan kualitas, kemauan kuat, dan selalu bekerja dengan tim

b. Keunggulan, kemauan kuat pada profesionalisme, dan etika 

c. Peningkatan kualitas dan selalu menumbuhkan etos kerja

d. Selalu melakukan koordinasi dengan tim kerja

e. Mengedepankan kepentingan umum

Kunci Jawaban:

b. Keunggulan, kemauan kuat pada profesionalisme, dan etika 

14. Perubahan minat belajar anak sebagai konsekuensi perubahan lingkungan belajar menyadarkan Bu Saidah akan perlunya penyesuaian taktik pembelajaran yang mengakomodasi pembelajaran abad ke-21. Visi utama pembelajaran abad ke-21 adalah menghubungkan antara capaian belajar peserta didik dengan kebutuhan dunia secara global. Untuk memenuhi visi tersebut, Bu Saidah wajib meningkatkan keterampilan yang dibutuhkan oleh setiap guru agar efektif mengampu pembelajarannya sesuai tuntutan kekinian. Siswa senang terhadap cara Bu Saidah menjelaskan materi pelajaran karena pesannya relatif mudah mereka tangkap. Sebelum Bu Saidah menjelaskan inti materi, ia membuat ilustrasi berdasarkan suatu objek benda atau peristiwa di sekitar sekolah sehingga mudah bagi siswa menghubungkan konsep materi yang dipelajarinya dengan pengalaman mereka sebelumnya. Cara yang dilakukan Bbu Saidah tersebut memenuhi kriteria pembelajaran?

a. Kolaboratif

b. Kooperatif

c. Konektivitas

d. Kontekstual (v)

e. Eksperimental

Kunci Jawaban:

d. Kontekstual 

15. Kemampuan mengelola pembelajaran peserta didik yang meliputi pemahaman terhadap peserta didik, perancangan dan pelaksanaan pembelajaran, evaluasi hasil belajar, dan pengembangan peserta didik termasuk kompetensi?

a. Profesional

b. Pedagogik 

c. Kepribadian

d. Sosial

e. Spiritual

Kunci Jawaban:

b. Pedagogik 

===

*) Disclaimer:

Kunci jawaban di atas hanya digunakan sebagai panduan bagi Guru Peserta Pelatihan PPG Daljab Kemenag 2025. Soal bersifat terbuka sehingga memungkinan ada jawaban lainnya.

Demikian ulasan 15 Contoh Soal Try Out PPG Fikih dan Kunci Jawaban, Uji Pengetahuan PPG Kemenag Batch 4 2025.

Baca berita dan artikel lainnya langsung dari google news

Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Erfa News

Posting Komentar

0 Komentar

Posting Komentar (0)
3/related/default